DINOMARKET Blog
Microsoft Resmi Umumkan Xbox One X
21 June 2017
Memanfaatkan ajang E3 2017 yang digelar di Los Angeles, Amerika Serikat, Microsoft mengumumkan kehadiran konsol game terbarunya yang diberi nama Xbox One X. Ya, konsol ini tak lain merupakan versi resmi dari Project Scorpio yang digadang-gadang Microsoft belakangan ini.

Lebih bertenaga dibanding PS4 Pro

xboxonexx_2


Cukup banyak peningkatan yang terjadi pada sektor hardware dari Xbox One X. Dibanding dengan Xbox One versi standar, Xbox One X jauh lebih bertenaga. Bahkan, mampu melampaui konsol andalan Sony, PlayStation 4 Pro.

Menurut Microsoft, Xbox One X memiliki performa grafis 6 teraflops. Lebih tinggi dibanding PS4 Pro yang menawarkan performa grafis 4.2 teraflops. Microsoft menggunakan GPU custom yang berjalan di 1172 MHz. Kenaikan yang cukup signifikan dibanding Xbox One (853 MHz) dan lagi-lagi mengungguli PS4 Pro (911 MHz).

Yang lebih menarik, Microsoft menyisipkan Ultra HD Blu-ray Drive agar gamer Xbox One X bisa menikmati film 4K. Soal kapasitas ruang penyimpanan datanya, Xbox One S dibekali storage 1 TB.

Microsoft menjanjikan bahwa game-game dengan resolusi 900p dan 1080p yang dirilis untuk Xbox One sebelumnya nantinya bisa ditampilkan dalam resolusi 4K secara native di Xbox One X. Tidak hanya itu, game-game lama Xbox One dan Xbox 360 juga akan berjalan dengan frame rate yang jauh lebih mulus.

Xbox paling ramping

xboxonexx_3


Menurut Microsoft, meski secara desain memang mirip dengan pendahulunya, Xbox One X adalah Xbox dengan bodi paling ramping yang pernah mereka buat. Tidak banyak perubahan yang ditampilkan, selain ukurannya yang lebih kecil.

Namun dalam bodi yang lebih ramping tersebut, Microsoft mengklaim konsol ini menggunakan sistem pendinginan liquid-cooled vapor-chamber, teknologi yang bisa ditemui pada kartu grafis papan atas seperti GTX 1080.

Xbox One X rencananya akan mulai dijual ke pasaran pada 7 November 2017 mendatang. Harganya? US$499 atau sekitar 6,6 juta rupiah. Microsoft menjanjikan akan ada banyak judul game ekslusif yang akan memaksimalkan kemampuan Xbox One X nantinya.


Sumber : www.yangcanggih.com
Cookies pada browser Anda saat ini sedang tidak aktif. Untuk dapat login dan berbelanja di DINOMARKET.com, segera aktifkan cookies pada browser Anda.
Daftarkan e-Mail Anda disini dan dapatkan
penawaran menarik
 
SUPPORTED BY :
BANK
BANK MANDIRI BCA BRI
BNI CIMB NIAGA BANK DANAMON
PANIN BANK PERMATA BANK MAYBANK
BANK OCBC BANK KB BUKOPIN BANK MEGA
BANK UOB BANK DBS BANK HSBC
MNC BANK BANK MAYAPADA BANK DKI
MUAMALAT BTN BTPN
COMMONWEALTH BANK
DEBIT CARD & E-PAYMENT
MANDIRI DEBIT BRI DEBIT DANAMON DEBIT
HSBC DEBIT OCBC DEBIT COMMONWEALTH DEBIT
CIMB NIAGA DEBIT PERMATA DEBIT PERMATA ME
MEGA DEBIT CARD BNI DEBIT CARD BCA VIRTUAL ACCOUNT
BRI VIRTUAL ACCOUNT BCA KLIKPAY BCA SAKUKU
E-PAY BRI BRI POINT BNI DEBIT ONLINE
IPAY BNI DANAMON ONLINE BANKING CIMB CLICKS
REKENING PONSEL CIMB OCTOPAY BTN MOBILE BANKING
BTN DEBIT ONLINE IB MUAMALAT JENIUS PAY
DIGIBANK BY DBS JAKONE MOBILE GO-PAY
OVO LINKAJA KREDIVO
AKULAKU INDODANA TMRW PAY
AFTER SALES SERVICE
Jaminan Penanganan After Sales Untuk Produk Yang Berkendala
CUSTOMER SUPPORT
Memberikan Layanan Kelas Premium Kepada Customer Dengan Ramah, Sigap Dan Profesional
FOLLOW US :
instagram facebook twitter
DOWNLOAD NOW :
Dinomarket App at Apple App Store Dinomarket App at Android Play Store
Copyright © 2008-2024 PT DINOMARKET